26 August 2009

BUPATI GANDENG LOLAK CS,PERANGI NARKOBA DI KARANGASEM

Untuk memerangi keberadaan narkoba yang disinyalir telah merembet kesegala lapisan masyarakat, berbagai upaya terus dilakukan. Salah satunya dengan gebyar penyuluhan yang disertai kupon door price. Gebyar penyuluhan narkoba yang berlangsung di Gedung Kesenian, Amlapura, kemarin juga dimeriahkan pelawak kondang Lolak Cs.

Gebyar penyuluhan narkoba diikuti 750 siswa, Sekeha Truna-Truni dan berbagai eleman masyarakat. Penyuluhan tersebut juga dihadiri Kapolres Karangasem AKBP Amur Candra Juli Buana, Wakil Bupati I Gusti Lanang Rai dan beberapa pejabat lainnya.

Kalakhar Badan Narkoba Propinsi Bali I Gusti Ketut Budiartha, SH, MM mengakui, peredaran narkoba di Indonesia sudah merata keseluruh lapisan masyarakat. Kondisi ini dinilai sangat parah, rumit dan berbahaya. ”Indonesia adalah pasar potensial sindikat peredaran Narkoba’’akunya. Tercatat, 3,2 juta penduduk Indonesia sudah menjadi pecandu narkoba. Penggunaannya juga berbeda-beda diantaranya, ratusan ribu menggunakan jarum suntik dengan aset dana yang dibelanjakan mencapai trilyunan.

Lanjutnya, menurut data KPA (Komisi Penanggulangan AIDS) ada 36 ribu pengguna jarum suntik. ”Ini berarti ada 36.000 gram heroin disuntikkan setiap hari dengan harga per gram 1 juta berarti Rp. 36 milyard per hari. Heroin masuk ke Indonesia sehari 36 Kg, satu bulan bisa mencapai 1 ton’’paparnya.

Sementara itu, Bupati Karangasem I Wayan Geredeg mengaku salut dengan usaha tim gebyar penyuluhan dari Kalakhar Badan Narkoba Propinsi Bali yang telah megalokasikan kegiatan gebyar penyuluhan narkoba di Karangasem. Bupati mengajak pemuda menyatakan perang dengan narkoba menyusul demikian berbahanya dampak narkoba bagi kehidupan pemuda.

”Memerangi narkoba memerlukan konsentrasi, tekad bulat dan komitment untuk membangun daerah khususnya gerakan mencegah dan membrantas narkoba dan peredaran gelapnya”ujar Bupati. ’’Di Karangasem kasus narkoba memang belum nampak tetapi namun tetap dituntut kewaspadaan yang tinggi atas kerjasama Pemkab Karangasem dengan elemen masyarakat guna membentengi masyarakat’’imbuhnya. (Karta W)

No comments: