11 July 2009

JANJI CARIKAN KERJA PNS DIPOLISIKAN

AMLAPURA—Aksi penipuan bermodus mencarikan kerja terjadi di Karangasem Yang cukup heboh diantara pelakunya termasuk berstatus PNS .Korbannya adalah Komang Suparta (21) asal banjar Pasiatin Kaler, Seraya Barat. Pemuda yang sampai saat ini belum bekerja tersebut bermaksud mencari kerja.

Kronologisnya, Korban bertemu dengan dua orang pelaku yang mengaku sanggup mencarikan kerja. Mereka adalah I Gde Kamar (40) asal banjar Kalangayar Desa Seraya Barat. Kamar sendiri adalah salah satu oknum PNS di Pemkab Karangasem. Pelaku lainya adalah Bayu (40) yang tinggal di jalan Gajah Mada Amlapura tepatnya di belakang Gedung Kesenian amlapura.

Kedua pelaku mengaku sanggup mencarikan pekerjaan sebagai Security. Namun dengan syarat korban harus menyiapkan sejumblah uang sebagai sogokan. Akhirnya Korbanpun menyerahkan sejumlah uang yang diminta pelaku

Kemudian mereka sepakat bertemu di depan Gedung Kesenian, Jalan Gajah Mada Amlapura. Di tempat tersebut korban menyerahkan uang sebesar Rp 1,6 juta sesuai dengan yang diminta pelaku dan sebuah sertifikat Satpam. Kedua pelaku lalu dengan akal bulusnya meminta korban menunggu.

Menurut pengakuan Korban, Ia menyerahkan uang pada hari Jumat 19 Juni sekitar pukul 06.30 wita. Uang tersebut diserahkan kepada Kamar, lalu diserahkan kepada Bayu. Setelah hampir satu bulan menunggu ternyata pekerjaan yang dijanjikan kedua pelaku tidak ada kejelasan.

Setelah kejadian itu pelaku terkesan mengindar dari korban. Merasa telah ditipu korban pun jengkel dan lanjut melaporkan kedua pelaku ke Polsektif Karangasem. Sebagaimana diakui Pahumas Polres Karangasem AKP Syamsul Hayat atas laporan tersebut. Pihanya mengaku masih memperdalam untuk penyidikan lebih lanjut .(Karta)

No comments: